Pasca Libur Lebaran, LLDikti Wilayah I Sumut Aktifkan Kembali SKJ dan Seminar Ilmiah

oleh

MEDAN – Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah I Sumatera Utara kembali menggelar Senam Kesehatan Jasmani (SKJ) di Lapangan Kantor LLDikti Wilayah I Sumut, Jumat (11/4/2025).

“Program SKJ ini dilaksanakan setiap Jumat. Dan hari ini kembali lagi kita laksanakan setelah 5 pekan libur selama Ramadhan dan Idul Fitri 2025,” ungkap Kepala LLDikti Wilayah I Sumut, Prof. Syaiful Anwar Matondang.

Dikatakannya, program SKJ ini didukung oleh Korpri dan Dharma Wanita, yang diikuti oleh staff dan dosen-dosen perguruan tinggi swasta.

Usai menggelar SKJ, selanjutnya akan dilaksanakan Seminar Ilmiah yang diikuti para dosen. Seminar ini pun dilaksanakan setiap pekan dengan tema-tema yang berbeda.

“Hari ini kita juga menggelar Seminar Ilmiah dengan tema hukum. Seminar ini juga bertujuan untuk mendorong sertifikasi dan kepangkatan para dosen,” ungkap Prof Syaiful Anwar Matondang.(bj)